KM Bali 1, Dompu-Dinas Kesehatan (Dikes) Kabupaten Dompu, Nusa Tenggara Barat (NTB), Menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) percepatan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM), tepatnya di Aula Gedung Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK), Kamis (16/12/2021).

Hadir dalam kegiatan tersebut Sekretaris Dikes, Kepala seksi penyehatan lingkungan, Kasubbid Kesehatan, Keluarga Berencana (KB), P3A dan penyehatan lingkungan, Seluruh Kepala Puskesmas dan Sanitariat se Kab. Dompu.

Selain itu hadir pula pihak dari Dinas Lingkungan Hidup, Dinas PUPR, Dinas Perkim, Bappeda, Camat se Kabupaten Dompu, Baznas, PT. SMS, PT. STM. 

Rakor yang digelar itu, agar setiap stekholder dapat mendukung dan mempercepat Desa lima pilar STBM. Sementara lima pilar STBM itu yakni stop buang air besar sembarangan, cuci tangan pakai sabun dengan menggunakan air yang mengalir, pengolahan makanan dan minuman rumah tangga, pengamanan sampah rumah tangga, pengamanan limbah cair.

"Rencananya bersamaan hari ulang tahun kabupaten dompu pada Bulan April Tahun 2022 kita akan deklarasi 5 pilar STBM 16 Desa," Jelas, Sekretaris Dikes Kab. Dompu, Maman, S.KM kepada wartawan, Kamis (16/12/2021).
Dalam menargetkan deklarasi lima pilar STBM 16 Desa, kata Maman, pihaknya giat melakukan pemicuan terhadap masyarakat. Dengan cara itu, agar masyarakat dapat menjaga lingkungan yang bersih dan sehat. Untuk mengetahui tingkat kesadaran masyarakat dalam mewujudkan lima pilar STBM itu, pihaknya tetap melakukan monitoring dan  berdasarakan laporan bulanan dari Puskesmas pada setiap Kecamatan.

"Ada laporan dari puskesmas tentang tingkat kesadaran masyarakat, kemajuan dan diverifikasi. Sementara pencapaian saat ini diporsentase hingga 95 porsen masyarakat yang tidak membuang BAB sembarang tempat," Katanya.

Sementara program Sanitasi total berbasis masyarakat ini, menurut Kepala Seksi penyehatan lingkungan, Arifudin, S.KM, dapat dilihat tingkat pada perilaku bersih masyarakat melalui lima pilar. Dari 16 Desa yang belum dideklarasi itu. 

Kata Arifudin, masih ada masyarakat yang belum menyadari pentingnya hidup bersih dan sehat. Dari jumlah tersebut Kecematan yang belum dideklarasi di Kab. Dompu yakni, di Kecematan Pekat, 7 Desa, Kecematan Dompu, 3 Desa, Kecematan Hu'u, 4 Desa, dan Kecematan Woja, 2 Desa. 

"Desa yang  BAB sembarangan masih 16 Desa," Punkas Arifudin, (As). 

Posting Komentar

 
Top